Judul : Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016
link : Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016
Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016
Selain Bali, Lombok juga terkenal dengan keindahan alam peisisirnya yang masih alami. Salah satu yang menjadi primadona ialah Pantai Senggigi. Meskipun tidak seluas Pantai Kuta atau Sanur di Bali, Pantai Senggigi Lombok menawarkan pemandangan berupa garis pantai yang membentang dengan degradasi pasirnya dari hitam ke putih yang sangat menawan. Tidak hanya itu, kejernihan air laut Pantai Senggigi yang kebiruan bahkan membuat Anda dapat melihat langsung kehidupan ikan-ikan kecil di laut pantai ini.
Suasan Pantai Senggigi, Lombok. |
Aktivitas
Dengan kondisi pantainya yang landai dan membentang panjang, apalagi dengan ombaknya yang cenderung tenang, membuat banyak wisatawan menjadikan Pantai Senggigi sebagai objek wisata favorit mereka. Di tempat ini Anda dapat menghabiskan waktu degan cara berenang, berjemur snorkling atau sekedar bermain bersama keluarga di sekitar pantai dengan ditemani pasir putih nan lebut.
Terumbu Karang yang Masih Perawan
Mengapa Pantai Senggigi begitu fenomenal? Mungkin itu pertanyaan yang Anda miliki tentang pantai ini. selain panorama air laut yang begitu jernih disempurnakan dengan garis pantai yang landai memanjang, Pantai Senggigi terkenal dengan keindahan alam bawah lautnya. Oleh karena itu, snorkling menjadi salah satu aktivitas favorit di tempat ini. Hal ini tidak lepas dari faktor kehidupan terumbu karang yang masih terjaga di Pantai Senggigi. Dengan ombak yang tidak terlalu besar, wisatawan juga tidak perlu khawatir terbawa arus ketika sedang menyelam.
Untuk menikmati keindahan alam bawah laut Pantai Senggigi, Anda dapat menyewa berbagai peralatannya di lokasi pantai ini. Tempat penyewaan tersebut terletak tidak jauh dari gerbang pintu masuk ke Pantai Senggigi.
Keunikan lain yang dimiliki Pnatia Senggigi ialah gradasi warna pasir pantainya. Pasir pantai dari hitam ke putih dapat Anda temukan di tempat ini. Keunikan tersebut tentunya menjadi nilai plus tersendiri yang akan sulit ditemukan di tempat lain.
Jika bosan berenang dan snorkling, Anda juga dapat menghabiskan waktu dengan jogging di sepanjang garis Pantai Senggigi. Jika sore tiba, saatnya Anda menikmati suguhan panorama matahari terbenam yang menakjubkan di pantai ini. Keindahan tersebut ditemani hembusan angin laut yang lembut, membantu Anda merefresh kembali pikiran dari penatnya rutinitas sehari-hari. Karena kemolekannya itu, Pantai Sneggigi bukan hanya tenar di kalangan wisatawan domestik. Pantai Senggigi juga terdengar akrab di telinga para wisatawan mancanegara.
Akses Jalan
Anda dapat menempuh perjalanan ke Pantai Senggigi dari Kota Mataram, Lombok. Dari Kota Mataram, perjalanan menuju pantai ini memakan waktu sekitar 30-50 menit. Sebagai informasi, Anda dapat menjangkau Pantai Sengigi menggunakan angkutan umum maupun angkutan pribadi. Dari Kota Mataram, Anda dapat menaiki angkutan umum dengan jurusan Sweta – Ampenan dengan tarif sekitar Rp 3.000/orang. Sesampainya di Ampean, Anda harus menaiki angkutan umum sekali lagi dengan jurusan Ampean – Senggigi yang ditarif sekitar Rp 2.000/orang.
Keuikan lain ketika berkunjung ke pantai ini adalah Anda dapat menyaksikan kedaraan tradisional Mataram yang biasa disebut Cidomo. Kendaraan ini biasanya beropersi di tempat-tempat yang tidak terjangkau oleh kendaraan roda empat.
Tidak hanya wisata bawah lautnya yang keren, Pantai Senggigi juga memiliki ikon wisata lain yang cukup terkenal. Dia adalah Pura Batu Bolong. Pura Batu Bolong berbentuk menjorok ke laut. Bentuk karang yang bolong di tengah-tengahnya mungkin menjadi alasan pemberian nama tempat ini. Karang Batu Bolong merupakan salah satu spot menarik untuk mengabadikan momen Anda ketika berlibur ke Senggigi.
Fasilitas
Sebagai Pantai yang sudah terkenal, Pantai Senggigi memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Anda tidak perlu khawatir ketika rasa lapar dan haus menghadang. Di sekitar area pantai terdapat banyak pedagang yang menjajakan aneka makanan dan minuman. Tidak hanya itu, fasilitas seperti penginapan, restoran, cafe hingga live music juga tersedia di pantai ini. Di Pantai Senggigi Anda juga dapat mengunjungi pasar seni yang tepat berhadapan langsung dengan pantai.
Harga Tiket Masuk
Untuk memamsuki kawasan Pantai Senggigi tahun 2016, pegunjung hanya dikenakan tarif tiket sebesar Rp 15.000/orang.
Demikianlah Artikel Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016
Sekianlah artikel Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016 dengan alamat link https://wisatakubagi.blogspot.com/2015/12/harga-tiket-masuk-pantai-senggigi.html
0 Response to "Harga Tiket Masuk Pantai Senggigi Lombok 2016"
Posting Komentar