Judul : Wisata Pantai Gunung Geder Garut
link : Wisata Pantai Gunung Geder Garut
Wisata Pantai Gunung Geder Garut
Para penjelajah Wisata Pantai yang addict akan terus mencari pantai yang terindah yang ada di dunia. Untuk sekedar memancing, snorkling, surfing, atau hanya dengan menikmati alam sekitar. Tempat Wisata di Garut dengan Pantai Garut nya yang berada di Pameungpeuk selalu menjadi pusat perhatian para wisatawan yang menyukai wisata air. Dapat dilihat dari banyaknya pantai yang terdapat di lokasi pameungpeuk ini.
Tidak seperti pamor Kampung Sampireun yang makin meningkat, Pantai Garut Selatan Gunung Geder yang terletak di Desa Cijambe Kecamatan Cikelet terkadang terlewat dalam daftar para pengunjung dikarenakan Nama Pantai Sayang Heulang dan Pantai Garut Santolo lebih awal dikenal dan yang terdekat dari perbatasan wilayah Pameungpeuk. Beberapa warung yang sepi dan ranting yang berserakan terdapat disini. Wilayah yang masih tak terjamah oleh tangan manusia khususnya pemodal wisata pantai.
Fasilitas seperti mushola, toilet maupun pos penjagaan pun sepertinya kurang terawat. Penduduk sekitar menyatakan bahwa Pantai Gunung Geder ini hanya dikunjungi pada saat lebaran saja. Hal ini sangat disayangkan karena memang potensi salah satu Wisata Pantai Garut ini cukup baik.
Batu kristal indah memancarkan cahaya warna - warni terdapat disini. Batuan yang terhampar di sepanjang pantai, menjadi keunikan dan ciri khas tersendiri dari pantai ini. Berlokasi dekat dengan Pantai Santolo Garut Jawa Barat, tempat ini bisa menjadi pilihan bagi pendatang yang lebih memilih atau menginginkan Wisata Pantai Garut yang tenang dan tentram. Khususnya untuk para pengunjung yang ingin relaksasi menjauhi hiruk pikuk kota atau dari keramaian wisatawan lainnya.
Pasir putih yang indah serta pemandangan asri yang terdapat di pantai ini cocok untuk bersantai para pehobi pancing ikan, dikarenakan pantainya yang sepi dan jarang pendatang.
Tata letak yang cukup baik di Pantai Gunung Geder ini terlihat dari jalan masuk yang berupa tangga yang langsung menuju pantai. Dihiasi dengan tanaman yang berupa rimbunan di sepanjang jalan menuju pantai yang berupa jalan setapak. Hal ini menandakan bahwa dulu lokasi ini pernah dikelola dengan baik. Tetapi sayangnya, pembangunan dan perawatan pantai ini tersandung kasus korupsi Bupati 2008.
Semoga kasus korupsi ini tidak terulang lagi di masa yang akan datang. Mengingat kejadian yang terjadi pada sekitar tujuh tahun yang lalu, diharapkan pengelolaan Wisata Pantai Pameungpeuk di masa yang akan datang, khususnya Pantai Gunung Geder berlanjut dan dikelola dengan baik.
Demikianlah Artikel Wisata Pantai Gunung Geder Garut
Sekianlah artikel Wisata Pantai Gunung Geder Garut kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Wisata Pantai Gunung Geder Garut dengan alamat link https://wisatakubagi.blogspot.com/2015/08/wisata-pantai-gunung-geder-garut.html
0 Response to "Wisata Pantai Gunung Geder Garut"
Posting Komentar